Apartemen di sini memiliki dua jendela. Ini dilakukan untuk menangkap udara panas. Perbedaan tajam antara suhu di dalam dan di luar ruangan menyebabkan uap berkondensasi di kaca jendela.
Elena ChernyshovaElena Chernysheva, pemenang Lomba Foto Jurnalistik Dunia, membuat serial dokumenter di Norilsk (2.878 kilometer dari timur laut Moskow) antara Februari 2012 dan Februari 2013.
Elena ChernyshovaKurangnya penghijauan, musim dingin yang bersalju dan tak kenal ampun, dan lingkungan yang buruk di Norilsk memaksa penduduk setempat untuk membuat kebun di apartemen mereka.
Elena ChernyshovaFoto-fotonya di Norilsk yang berjudul “Days of Night – Nights of Day” menggambarkan kehidupan sehari-hari penduduk Norilsk, sebuah kota pertambangan di utara Lingkar Arktik dengan populasi lebih dari 170 ribu jiwa.
Elena ChernyshovaKota ini, beserta tambang dan pabrik metalurginya, dibangun oleh para tahanan dari kamp kerja paksa Gulag.
Elena ChernyshovaNorilsk Nickel adalah perusahaan pertambangan dan peleburan nikel dan paladium Rusia. Perusahaan ini adalah perusahaan lokal utama. Sejak pertama kali dibangun, pabrik ini belum pernah memperbarui prosedur keselamatan kerja bagi para pekerjanya. Di pabrik ini, para pekerja bernapas dengan menggunakan selang khusus.
Elena ChernyshovaNorilsk dinobatkan sebagai salah satu kota paling tercemar di muka Bumi. Perusahaan Norilsk Nickel memiliki tiga pabrik di kota itu. Sekarang, perusahaan ini tengah berupaya memecahkan masalah lingkungan. Namun, berbagai penyakit, seperti edema paru, radang pernapasan, kardiovaskular, dan penyakit pencernaan, telah secara luas menjangkit penduduk setempat.
Elena ChernyshovaBangunan-bangunan di Norilsk sengaja dibangun berdekatan satu sama lain untuk mencegah angin kencang di permukiman penduduk kota.
Elena ChernyshovaSebagian besar bangunan dibangun di zona permafrost (tanah yang berada di titik beku pada suhu nol derajat Celcius) dan biasanya dibangun di atas tiang pancang untuk menghindari runtuhnya fondasi karena permafrost yang mencair.
Elena Chernyshova“Karena 60 persen populasi di Norilsk terlibat dalam industri ini, film dokumenter ini bertujuan untuk menyelidiki bagaimana manusia beradaptasi di tengah iklim yang ekstrem, bencana ekologis, dan isolasi,” kata Chernysheva. Suhu rata-rata tahunan di Norilsk adalah -10 derajat Celcius. Pada musim dingin, yaitu ketika Norilsk harus menjalani dua bulan tanpa sinar matahari, suhu udara bisa turun hingga -55 derajat Celcius. Uniknya kehidupan orang-orang di sini membuat situasi yang mereka hadapi tak tertandingi.
Elena ChernyshovaBerlanggananlah
dengan newsletter kami!
Dapatkan cerita terbaik minggu ini langsung ke email Anda