Santap Mewah: Lima Restoran Cantik di Sekitar Tembok Kremlin

Restoran ini menawarkan sajian dan pemandangan cantik!

Restoran ini menawarkan sajian dan pemandangan cantik!

Restoran Peshi
Siapa pun yang pergi atau tinggal Rusia pasti gemar mengunjungi area Kremlin dan sekitarnya. Selain mengagumi warisan sejarah dan budayanya, kunjungan ke Kremlin kini bisa juga dikombinasikan dengan santapan lezat. Berikut beberapa restoran terbaru dan paling menarik di ibu kota Rusia.

Voskhod

Alamat: Varvarka ulitsa No. 6, Park Zaryadye

Park Zaryadye yang baru dibuka langsung menjadi salah satu destinasi utama di Moskow. Taman yang menghabiskan anggaran 245 juta dolar AS (sekitar 3,2 triliun rupiah) ini menawarkan sejumlah pilihan bersantap, salah satunya Restoran Voskhod. Namanya sendiri mencerminkan gagasan eksplorasi antariksa yang tergambar dalam desain interior restoran.

Siapa pun yang mengenal kuliner bersejarah Rusia pasti tak akan asing dengan seluruh menu yang disajikan di restoran ini. Manty dengan sprat, dan sup borscht cocok dengan draniki. Namun, resepnya diinterpretasikan secara modern. Selain itu, Voskhod juga menawarkan kesempatan unik untuk makan dengan pemandangan Kremlin, tapi di lingkungan yang alami. Restoran ini terletak dekat zona taiga. Aroma pinus akan membuat Anda rileks dan melupakan semua kekhawatiran Anda.

Saratov

Alamat: Ilyinka ulitsa No. 4

Terletak di jalan antara Kremlin dan Park Zaryadye, tepat di sebelah Gostiny Dvor (pusat perbelanjaan dari abad ke-19), Saratov adalah restoran yang mungkin akan menjadi pemandu Anda memasuki dunia kuliner tradisional Rusia. Saratov sesungguhnya adalah kota Sungai Volga kuno yang terkenal akan sejarah perdagangannya. Oleh karena itu, menu restoran ini terdiri dari masakan tradisional yang dibuat sesuai resep kuno.

Anda bisa mencoba borscht klasik Rusia (karena mustahil makan ala Rusia tanpa sup ini). “Di antara makanan hangat, daging kambing dengan jelai mutiara layak dicoba dan akan mengobati trauma masa kecil mereka yang tak suka bubur,” kata pemilik restoran Elena Shevtsova. Untuk salad, kami merekomendasikan ‘haring di bawah mantel bulu’ — salad ini biasanya disajikan untuk Tahun Baru, tapi Anda tak perlu menunggu hingga tahun depan untuk mencoba makanan berwarna ungu ini. Harga rata-rata per orang untuk makan di sini ialah 700 – 1.500 rubel (sekitar 164 ribu – 352 ribu rupiah).

Wine & Crab

Alamat: Nikolskaya ulitsa No. 19 – 21

Wine & Crab menawarkan sembilan jenis kepiting (semua berasal dari perairan Rusia) yang belum pernah ada di ibu kota. Seperti yang disampaikan sang pendiri restoran pada Russia Beyondsi kembar Ivan dan Sergey Berezutskymereka menjelajah Timur Jauh untuk membawa kepiting jenis baru ke panggung restoran Moskow.

Selain kepiting raja Kamchatka yang terkenal dan kepiting salju (opilio), Anda juga bisa mencoba kepiting raja biru, kepiting berduri, dan bahkan ‘kepiting bulu’. Tiap Senin, Anda dan teman-teman bisa menikmati pesta kepiting yang terdiri dari 1,5 kilogram kepiting (opilio, horsehair, dan kepiting raja), dan sebotol anggur Sensation Proseccohanya dengan 6.150 rubel (sekitar 1,4 juta rupiah). Anda bisa memilih satu dari 900 jenis minuman anggur yang dibagi berdasarkan negara asal dan tipe anggur. Jangan lupa, tempat ini hanya beberapa langkah dari Kremlin, di sudut Nikolskaya ulitsa dan Teatralny pereulok. Biaya rata-rata untuk makan di sini berkisar antara 700 hingga 1.500 rubel (sekitar 164 ribu – 352 ribu rupiah) per orangsangat wajar untuk kualitas makanan dan minuman yang disediakan.

Peshi

Alamat: Okhotny Ryad No. 2

Peshi adalah restoran mewah lainnya yang bisa Anda coba untuk menghabiskan malam di Moskow. Restoran ini mengombinasikan menu ikan dan pemandangan Museum Sejarah di Lapangan Merah. Ikan, kerang, bulu babi, dan kepiting yang tersaji di sini berasal dari seluruh dunia, termasuk pesisir Krimea dan Timur Jauh Rusia yang terkemuka. Restoran ini dikenal akan pendekatan liberalnya dalam memasak: Anda bisa memilih ikan di menu dan menentukan cara memasaknya sesuai resep Anda, atau minta dibuatkan ceviche (hidangan laut populer di kawasan pesisir Amerika Latin -red.), yang merupakan teknik unggulan Peshi.

“Kami menyiapkan ceviche dengan tiga cara: dengan tomat manis dan saus spesial Peshi, dengan mangga dan cabai, serta dengan guacamole (makanan tradisional Meksiko yang terbuat dari alpukat serta ditambah dengan lemon dan garam -red.),” kata pemilik restoran Elena Shevtsova. Rol salad dengan kepiting raja dan saus markisa, serta Truffle Napoleon (mille-feuille) dengan keju Gruyère dan saus truffle hitam kental juga patut Anda coba. Untuk makan di restoran ini, rata-rata pengunjung menghabiskan 3.500 – 5.000 rubel (822 ribu – 1,1 juta rupiah) per orang, harga yang cukup sesuai untuk makanan dan lokasi yang mewahdi lantai dua salah satu gedung Lapangan Manezhnaya, dekat Hotel Four Seasons, dan pusat perbelanjaan Modny Sezon.

Beluga

Alamat: Mokhovaya ulitsa No. 15/1, stroenie 1

Terakhir, tapi tak kalah penting, ialah restoran Beluga yang dinobatkan sebagai restoran terbaik Rusia 2017 oleh majalah GQ. Dibuka sejak Januari lalu di lantai dua Hotel Nasional, tempat yang merupakan rantai restoran Alexander Rappoport ini mengambil nama dari ikan beluga, ikan sturgeon yang paling besar dan mahal. Konsepnya jelas: mereka menyajikan sturgeon dan kaviar yang dibangga-banggakan Rusia dan tak ketinggalan vodkasalah satu merek vodka termahal di Rusia ialah Beluga. Sepertinya, semua jenis kaviar bisa Anda temukan di sini, dan terdapat lebih dari 20 di menu.

Selain semua kelezatan itu, kami menyarankan Anda untuk mencoba lemak babi yang dibuat dari bandeng Arkhangelsk, telur rebus dengan kaviar hitam dan bisque lobster, serta bebek blanquette degan jamur morel. Tersedia pula berbagai sampanye dan vodka dari seluruh dunia dan tak lupa pemandangan Lapangan Merah yang megah. Rata-rata pengunjung menghabiskan 2.500 – 3.500 rubel (sekitar 587 ribu – 822 ribu rupiah) untuk makan di sini, harga yang layak untuk mencoba gaya hidup aristokrat.

Mungkin Anda lebih menyukai makanan yang lebih sederhana. Kalau begitu, menu makanan tsar terakhir Rusia atau pemimpin gerakan revolusi 1917 bisa jadi pilihan Anda. Anda bahkan bisa mencoba membuatnya sendiri!

Ketika mengambil atau mengutip segala materi dari Russia Beyond, mohon masukkan tautan ke artikel asli.

Baca selanjutnya

Situs ini menggunakan kuki. Klik di sini untuk mempelajari lebih lanjut.

Terima kuki