Ini merupakan perpustakaan paling mengesankan yang dimiliki Moskow. Perpustakaan ini memiliki ruang baca raksasa yang diisi oleh meja-meja kayu tua, lampu hijau yang legendaris, serta aura para pemikir cerdas yang pernah berkeliaran di koridor perpustakaan.
Tak ketinggalan, perpustakaan ini juga memiliki koleksi buku terbanyak di Rusia. Koleksi utama perpustakaan mencakup koleksi dari 367 bahasa. Selain itu, Perpustakaan Lenin juga menjadi rumah dari beragam rekaman, buku langka, disertasi, surat kabar, dan publikasi unik lainnya.
Di dalam Perpustakaan Negara Rusia atau Perpustakaan Lenin. Foto: Angelina Vorobyeva.
Alamat: ulitsa Vozdvizhenka, No. 3/5
Jam operasional: Senin – Jumat pukul 09.00 – 20.00; Sabtu pukul 09.00 – 19.00.
Persyaratan bergabung bagi warga asing:minimal berusia 18 tahun dan menunjukan paspor.
Perpustakaan yang ditujukan bagi generasi muda ini memiliki Pusat Komik (Comic Strip Center) serta toko buku bernama Botanika. Salah satu cabang perpustakaan berupa bangunan cantik Art Nouveau yang didirikan pada 1903.
Perpustakaan Anak Muda Rusia sering menggelar acara yang melibatkan para penyair dan penulis, klub diskusi, bahkan menyelenggarakan seminar yoga.
Perpustakaan Anak Muda Rusia. Foto: Press photo
Alamat: ulitsa Bolshaya Cherkizovskaya, No. 4 korpus 1 (gedung utama); ulitsa Elektrozavodskaya, No. 12 stroenie 1 (Nosov Mansion)
Jam operasional: Senin – Jumat pukul 11.00 – 22.00; Sabtu – Minggu pukul 12.00 – 20.00. Nosov Mansion buka pada hari kerja, pukul 12.00 – 19.00.
Persyaratan bergabung bagi warga asing:minimal berusia 14 tahun dan menunjukkan paspor.
Perpustakaan ini direnovasi besar-besaran pada 2013, sesuai dengan desain rancangan Boris Kupriyanov, pemilik toko buku Falanster. Kini Perpustakaan Dostoevsky menjadi perpustakaan tercantik di Moskow, dengan atmosfer yang terkesan santai. Selain membaca buku dan buku elektronik, Anda juga bisa menonton serial televisi di perpustakaan ini secara gratis. Jika Anda sering mengunjungi perpustakaan, Anda bisa mendapat hadiah berupa mug.
Perpustakaan ini juga kerap menggelar diskusi dengan beragam topik sejarah, acara peluncuran buku, serta memiliki sebuah kafe bernama Philosophical Café.
Renovasi perpustakaan ini dikerjakan oleh agensi arsitektur Svesmi. Foto: Press photo
Alamat: Chistoprudny bulvar, No. 23
Jam operasional: Senin – Jumat pukul 11.00 – 17.00; Sabtu – Minggu pukul 12.00 –18.00.
Warga asing tak perlu mendaftar untuk mendapatkan kartu anggota.
Ini adalah perpustakaan menawan di Moskow yang direnovasi oleh desainer yang sama yang merancang Perpustakaan Dostoevsky. Salah satu kelebihan perpustakaan ini adalah jam bukanya lebih panjang dari perpustakaan lain, yakni hingga pukul 10 malam.
Perpustakaan ini sering menggelar seminar, lokakarya, dan pemutaran film.
Perpustakaan ini hanya berjarak sekitar satu menit dengan berjalan kaki dari Stasiun Metro Troparevo. Foto: Press photo
Alamat: Leninsky prospekt, No. 127
Jam operasional: Senin – Sabtu pukul 12.00 – 22.00.
Orang asing dapat mendaftar secara gratis dengan paspor.
Perpustakaan Eisenstein merupakan pusat kebudayaan yang menampung banyak buku dan majalah mengenai film dan seni lainnya.
Hampir setiap hari perpustakaan ini menggelar seminar dan pemutaran film. Sutradara dan aktor sering memamerkan karya mereka di sini.
Kegiatan perkuliahan di Perpustakaan Seni Sinema Sergei Eisenstein. Foto: Press photo
Alamat: Karetny Ryad, No. 5/10
Jam operasional: Senin – Kamis pukul 11.00 – 20.00: ruang baca buka hingga pukul 21.00.
Persyaratan bergabung bagi warga asing:minimal berusia 14 tahun dan menunjukkan paspor.
Ini adalah perpustakaan umum gratis pertama di Moskow. Perpustakaan ini memiliki atmosfer sejarah yang unik dan sangat nyaman untuk dijadikan tempat membaca. Perpustakaan ini dibuka pada 1885 berkat dana dari Varvara Morozova, seorang filantropi Moskow, dan diberi nama berdasarkan nama penulis terkenal Rusia Ivan Turgenev. Bangunan perpustakaan unik ini dibangun oleh arsitek Adolf Knabe pada 1895.
Perpustakaan yang kerap disebut "Turgenevka" oleh warga lokal ini sering menggelar sejumlah kegiatan menarik seperti presentasi buku, kontes, dan hiburan lain.
Gedung perpustakaan ini dibangun pada 1895. Foto: Press photo
Alamat: Bobrov Pereulok, No. 6, stroenie 1
Jam operasional: Senin – Jumat pukul 11.00 – 20.00; Sabtu pukul 12.00 – 19.00.
Persyaratan bergabung bagi warga asing:minimal berusia 14 tahun dan menunjukan paspor.
Perpustakaan ini berada di pusat desain populer Artplay dan mengoleksi kliping rumahan dari majalah foto dalam dan luar negeri. Perpustakaan ini terkenal memiliki koleksi retro, seperti album foto seni Soviet, serta kliping sejak tahun 1960-an dari majalah Sovetskoye Foto (Foto Soviet) dan majalah Ceko, Fotografi.
Sebagai perpustakan swasta, perpustakaan ini memungut bayaran dari pengunjung. Biaya untuk sekali kunjungan atau berlangganan satu bulan ialah 300 rubel, langganan dua bulan 1.250 rubel, dan langganan satu tahun ialah 2.000 rubel.
Perpustakaan ini pada mulanya adalah wilayah pabrik. Foto: Press photo
Alamat: ulitsa Syromiatnicheskaya, No. 10 korpus 8 (Artplay)
Jam operasional: Senin, Selasa, dan Kamis pukul 11.00 – 16.00; Rabu dan Jumat pukul 15.00 – 20.00.
Warga asing dapat mendaftar secara gratis.
Baca selengkapnya dalam bahasa Rusia di Bolshoi Gorod.
Hak cipta milik Rossiyskaya Gazeta.
Berlanggananlah
dengan newsletter kami!
Dapatkan cerita terbaik minggu ini langsung ke email Anda